Sabtu, 13 Agustus 2011

Mourinho: Tak Ada yang Bisa Tutup Mulut Saya

Pelatih Real Madrid, Jose Mourinho, menegaskan, tak ada seorang pun yang bisa memerintahkannya berhenti bicara saat timnya diperlakukan tidak adil.
"Tidak ada yang bisa menyuruhku diam," tegas Mourinho.
Pernyataan itu dilontarkan Mourinho kepada wartawan Spanyol jelang Piala Super Spanyol melawan Barcelona, Minggu (14/8/2011). Ini merupakan kemunculan pertama Mourinho di depan media sejak April lalu ketika dihukum skorsing lima pertandingan oleh UEFA.
Mourinho dikenai sanksi karena mengatakan ada konspirasi mendukung Barcelona untuk menjatuhkan Madrid, setelah kedua kubu melakoni duel leg pertama semifinal Liga Champions, 27 April silam.
Ketika ditanya oleh wartawan mengenai pelajaran yang dipetik dari episode tersebut, Mourinho justru mengatakan, "Saya telah mempelajari bahwa Anda (media) tidak bisa mengatakan yang sebenarnya." (AP)
MADRID, KOMPAS.com

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | Free Samples